Arsip Berita
MOMENT PELEPASAN KETUA, HAKIM, DAN PANITERA PENGADILAN AGAMA BATULICIN KE SATKER BARU, PENUH KEHANGATAN & HARU
MOMENT PELEPASAN KETUA, HAKIM, DAN PANITERA PENGADILAN AGAMA BATULICIN KE SATKER BARU, PENUH KEHANGATAN & HARU
Pada hari Rabu, 24 Oktober 2024, dilangsungkan acara pelepasan yang penuh haru dan kenangan bersama seluruh pegawai di Ruang Sidang Utama Pengadilan Agama Batulicin. Kami mengucapkan selamat atas promosi dan mutasi kepada Ketua YM Bapak H.Riduan, S.Ag.M.H.M., sebagai Wakil Ketua PA Barabai IB, Hakim YM. Bapak Ade Fauzi, Lc.MA Ek,sebagai Hakim PA Klaten IB, dan Panitera H. Yahyadi, S.H sebagai Panitera PA Banjarbaru IB.
Dipandu oleh Febryan Wahyudin Putra, S.H. acara ini berlangsung dengan penuh kehangatan dan keharuan, mencerminkan kebersamaan yang telah terjalin selama ini di antara para pimpinan, pegawai, dan seluruh keluarga besar Pengadilan Agama Batulicin. Momen pelepasan ini menjadi sangat berarti, karena kami harus berpisah dengan rekan-rekan yang telah menjadi bagian penting dari perjalanan dan kemajuan Pengadilan Agama Batulicin.
Dalam sambutannya, Ketua PA Batulicin, YM. Bapak H. Riduan, S.Ag., M.H menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh pegawai dan rekan kerja atas kerjasama dan dukungan yang telah diberikan selama ini. Beliau juga berharap agar semangat kerja dan integritas yang telah dibangun di Pengadilan Agama Batulicin dapat terus dilanjutkan serta terus berkomitmen dalam menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab dan dedikasi. “Kebersamaan yang telah kita lalui adalah fondasi kuat untuk menghadapi tantangan kedepan, “ujarnya.
Dari Hakim YM Bapak Ade Fauzi, Lc. MA Ek, dan Panitera Bapak H.Yahyadi S.H, berbagi pengalaman berharga selama bertugas di Pengadilan Agama Batulicin dan berharap dapat menerapkan ilmu serta pengalaman yang telah didapatkan di tempat yang baru.
Acara ini tidak hanya diisi dengan sambutan dan pesan pelepasan, tetapi juga dengan rangkaian doa dan harapan terbaik untuk masa depan. Semua yang hadir merasakan kehangatan dan kebersamaan yang selama ini telah terjalin, mengiringi langkah mereka yang akan bertugas di tempat baru.