650 RAPAT KOORDINASI OKTOBER 2024 PENGADILAN AGAMA BATULICIN.HTML

Arsip Berita

RAPAT KOORDINASI OKTOBER 2024 PENGADILAN AGAMA BATULICIN

RAPAT KOORDINASI OKTOBER 2024 PENGADILAN AGAMA BATULICIN

Rabu 16 Oktober 2024, bertempat di Ruang Sidang Utama Pengadilan Agama Batulicin dilaksanakan Rapat Koordinasi Pengadilan Agama Batulicin. Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Agama Batulicin, Bapak H. Riduan, S.Ag.,M.H. dan dihadiri oleh pimpinan, Hakim, dan seluruh aparatur Pengadilan Agama Batulicin.

rakor oktober 1

Rapat rutin bulanan ini untuk mengevaluasi hasil kerja masing-masing bagian baik dari Kepaniteraan maupun Kesekretariatan dan mengenai permasalahan yang dialami oleh tiap bagian, serta membahas rencana kerja yang akan dilaksanakan selanjutnya. Selain itu pada rapat ini juga disosialisasikan mengenai hasil Survei Persepsi Kualitas Pelayanan (SPKP) dan Survei Persepsi Anti Korupsi (SPAK) periode Triwulan 3, yang menurut paparan Bapak Ade Fauzi, Lc., MA. Ek. Selaku ketua Tim Survei, beliau menyampaikan bahwa hasil survei SPKP dan SPAK memperoleh nilai 3.98 dengan kualitas pelayanan Sangat Baik, selain itu beliau juga menyampaikan pesan dan kesan dari para responden.

 rakor oktober 2

Dalam arahannya, Ketua Pengadilan Agama Batulicin menyampaikan kepada seluruh pegawai untuk tetap semangat dalam pelaksanaan tugas dan tanggung jawab sesuai tugas pokok dan fungsinya serta tetap berpedoman kepada Peraturan Mahkamah Agung RI dan terus meningkatkan kualitas pelayanan dengan standar penilaian layanan hari ini harus lebih baik dari hari kemarin. Selain itu beliau juga berpesan kepada seluruh aparatur Pengadilan Agama Batulicin agar menghindari segala bentuk koruptif, karena itu semua tidak memberikan manfaat sedikitpun bahkan sebaliknya pasti memberikan dampak buruk dan mencoreng nama baik tidak hanya kepada personal melainkan juga kepada institusi itu sendiri.


chatWa