630 MONEV INOVASI UNGGULAN DI PA BATULICIN.HTML

Arsip Berita

MONEV INOVASI UNGGULAN DI PA BATULICIN

MONEV INOVASI UNGGULAN DI PA BATULICIN

monev inovasi 1

Batulicin, 11/09/2024 – Bertempat di ruang Media Center Lantai 2 Pengadilan Agama Batulicin, dilaksanakan rapat monitoring dan evaluasi (Monev) inovasi-inovasi di Pengadilan Agama Batulicin selama 3 semester di tahun 2024. Rapat tersebut dihadiri oleh para pimpinan PA Batulicin, para Hakim, pejabat struktural dan fungsional, serta rekan-rekan tim media PA Batulicin.

monev inovasi 2

Dalam rapat ini dibahas tentang efisiensi inovasi yang ada baik yang sifatnya internal maupun ekternal guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Pembahasan ini mengevaluasi kinerja 7 aplikasi yang ada di PA Batulicin, namun yang menjadi fokus pembahasan tersebut adalah Aplikasi SIAP DITANAI (Sistem Pengembalian Sisa Panjar Digital Non Tunai). Aplikasi ini bertujuan untuk mempermudah para pihak dalam memperoleh sisa panjar yang sebelumnya cash menjadi cashless atau non tunai.

monev inovasi 3

Selain itu, dibahwas juga mengenai optimalisaasi media sosial dan website PA Batulicin secara aktual dan massif, agar masyarakat dapat mengakses informasi tentang pengadilan kapan saja dan dimana saja melalui media elektronik. Hal ini sejalan dengan komitmen bersama seluruh aparatur PA Batulicin dalam meningkatkan kualitas pelayanan public guna mewujudkan Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK).


chatWa