510 KEGIATAN RUTIN KHATAMAN AL QUR%E2%80%99AN DI PENGADILAN AGAMA BATULICIN.HTML

Arsip Berita

Kegiatan Rutin Khataman Al-Qur’an di Pengadilan Agama Batulicin

Kegiatan Rutin Khataman Al-Qur’an

di Pengadilan Agama Batulicin

khataman 1

Batulicin, 17/02/2023 – Keluarga Besar Pengadilan Agama Batulicin mengadakan kegiatan khataman Al-Qur’an di Mushollah Bersujud lantai 2 (Dua) gedung Pengadilan Agama Batulicin. Kegiatan tersebut merupakan kegiatan rutin bulanan yang diikuti oleh seluruh pegawai Pengadilan Agama Batulicin. Alhamdulillah kegiatan Khataman Al-Qur’an tersebut telah genap dilaksanakan selama 1 (Satu) tahun.

khataman 2

Membaca Al-Quran adalah cara paling sederhana untuk mendapatkan dan melipatgandakan pahala. Sebagaimana dijelaskan dalam hadits yang diriwayatkan oleh Imam Tirmidzi. Dalam hadits itu, sahabat Rasulullah Abdullah bin Mas’ud berkata bahwa Rasulullah bersabda:

Siapa yang membaca satu huruf dari Al Quran, maka baginya satu kebaikan dengan bacaan tersebut. Satu kebaikan itu dilipatkan menjadi 10 kebaikan semisalnya dan aku tidak mengatakan Alif Laam Miim satu huruf, akan tetapi Alif satu huruf, Lam satu huruf, dan Miim satu huruf.” (HR. Tirmidzi no. 6469).

khataman 3

Rangkaian kegiatan yang dilaksanakan setiap ba’da sholat ashar berjamaah tersebut juga berisi Kultum yang dibawakan oleh para Hakim atau pimpinan di Pengadilan Agama Batulicin. Pada kegiatan kali ini Khataman Al-Qur’an di pimpin oleh Ade Fauzi, Lc., MA., Ek. dan Kultum dibawakan oleh Ketua Pengadilan Batulicin H. Riduan, S.Ag.

khataman 4

khataman 5

Dalam Kultum tersebut Ketua Pengadilan Agama Batulicin menyampaikan yang pada pokoknya bahwa penting menjadi orang yang Alim (Orang yang berilmu), namun jika kita belum sanggup maka jadilah Muta’allimaan (Orang yang mau terus belajar/ menuntut ilmu), atau menjadi Mustami’an (Orang yang mau mendengarkan ilmu dengan baik), dan jika belum mampu juga maka jadilah Muhibban (Orang yang mencintai ilmu). Beliau menghimbau untuk tidak menjadi orang yang terakhir yaitu orang yang tidak menjadi apapun diantara keempat pilihan sebelumnya. Sebagaimana yang disabdakan oleh Rasulullah:

"Jadilah engkau orang berilmu, atau orang yang menuntut ilmu, atau orang yang mau mendengarkan ilmu, atau orang yang menyukai ilmu. Dan janganlah engkau menjadi orang yang kelima maka kamu akan celaka." (HR. Baihaqi).

khataman 6

Semoga diberikan hati yang ikhlas dan istiqomah serta keberkahan dari Allah kepada seluruh pegawai Pengadilan Agama Batulicin, Aamiin. (FM). 

khataman 7

khataman 8


chatWa