Arsip Berita
SEMARAK PERAYAAN HUT PENGADILAN AGAMA BATULICIN YANG KE-11 PADA TAHUN 2022
SEMARAK PERAYAAN HUT PENGADILAN AGAMA BATULICIN YANG KE-11 PADA TAHUN 2022
Batulicin - 12/12/2022, Dalam rangka perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Pengadilan Agama Batulicin ke 11 Tahun, Pengadilan Agama Batulicin mengadakan serangkaian acara perayaan berupa Festival Pekan Perlombaan antara lain Tenis Lapangan, Tenis Meja, E-Sport, PA Batulicin Got Talent, Lomba Foto Beregu, dan Who Want To Be ASN (khusus bagi pegawai PPNPN), lomba-lomba ini yang diikuti oleh seluruh pegawai Pengadilan Agama Batulicin.
Dalam serangkaian acara perayaan tersebut juga diadakan Khataman Al-Qur’an bersama-sama oleh seluruh pegawai Pengadilan Agama Batulicin
Serangkaian acara Festival tersebut dilaksanakan sejak Hari Kamis tanggal 17 November 2022 sampai dengan Hari Jum’at tanggal 2 Desember 2022 dan diakhiri dengan acara Family Gathering pada Hari Minggu tanggal 11 Desember 2022 di Wisata Aranaway, Kiram, Banjarbaru.
Pergelaran perayaan festival dalam menyambut HUT Pengadilan Agama Batulicin ke 11 Tahun dengan tema “PEKAN LOMBA GEMBIRA” dibuka oleh Ketua Pengadilan Agama Batulicin Hj. Mursidah, S.Ag. yang saat ini menjadi Hakim di Pengadilan Agama Martapura Kelas IB dan di tutup oleh Ketua Pengadilan Agama Batulicin yang baru Bapak H. Riduan, S.Ag.
Dalam pelaksanaannya berlangsung sangat meriah. Partisipasi dan dukungan dari setiap pegawai di Pengadilan Agama Batulicin menjadikan acara tersebut berjalan lancar. Suasana kompetisi antar peserta yang tidak mau saling mengalah disetiap perlombaannya menjadikan acara tersebut semakin menarik.
Tidak kalah menarik dalam acara Family Gathering yang merupakan perayaan puncak tersebut diikuti oleh seluruh pegawai Pengadilan Agama Batulicin beserta keluarganya masing-masing bertempat di Wisata Aranaway, Kiram Atas, Banjarbaru, diadakan mini games dan perlombaan khusus untuk anak-anak.
Keseruan acara terebut bertambah meriah saat pelaksanaan pemberian hadiah kepada para juara perlombaan dan acara Giveaway untuk keluarga Pengadilan Agama Batulicin. Acara tersebut kemudian diakhiri dengan sholat Dzuhur berjamaah yang bertempat di Masjid Bambu Kiram, Kiram Park, Banjarbaru.